•   21 May 2024 -

Inforial RSUD Taman Husada Bontang

Wujudkan Rumah Sakit Sayang Ibu&Anak, RSUD Bontang Siapkan Layanan Terbaik di Ruang NICU 

Advertorial - Redaksi
23 November 2023
Wujudkan Rumah Sakit Sayang Ibu&Anak, RSUD Bontang Siapkan Layanan Terbaik di Ruang NICU  Salah satu bayi yang sedang mendapat perawatan dalam inkubator, di ruang NICU. (Dok/Klikkaltim) 

KLIKKALTIM.COM - RSUD Taman Husada Bontang memberikan pelayanan terbaik untuk merawat bayi baru lahir, dengan gangguan kesehatan, di Ruang Neonatal Intensive Care Unit (NICU). 

Tim Humas RSUD Taman Husada Bontang Dr. Siti Aisyatur Ridha mengatakan ruang NICU memang khusus disiapkan untuk merawat bayi yang sedang sakit pada level sedang hingga berat. 

Semisal, bayi prematur yang bermasalah, bayi dengan berat lahir rendah, bayi yang membutuhkan alat bantu pernapasan, serta bayi dengan kelainan kongenita atau bawaan lahir. 

Menurutnya, bagi bayi berusia 0-28 hari yang memiliki masalah kesehatan pada level sedang hingga berat maka akan mendapat perawatan dalam ruang NICU 

“Bayi-bayi sakit akan ditempatkan di dalam inkubator dan masuk perawatan ruang NICU,” kata dr Ridha saat dikonfirmasi, Jumat (24/11/2023). 

Ia mengatakan, jangka waktu perawatan bagi bayi baru lahir akan ditentukan hasil evaluasi dari kondisi bayi dan kasus penyakit yang diderita bayi. 

“Masing-masing bayi berbeda kasusnya. Kalau memang butuh alat bantu nafas lama kita fasilitasi di sini dan bila masih bermasalah atau butuh konsultasi khusus misalnya pada bayi dengan kelainan kongenital maka kita koordinasi dengan cara dirujuk ke rumah sakit rujukan,” terangnya. 

Ia menjelaskan, kini rumah sakit oelat merah ini memiliki alat inkubator sebanyak 10 unit. 

Kemudian, ketersediaan perawat andal dan kantongi sertifikat sebanyak 19 perawat. Terakhir, dokter spesialis anak sebanyak 3 orang. 

Menurutnya ketersedian alat kesehatan dan Tenaga Kesehatan (Nakes) ini sebagai wujud optimalisasi layanan. 

Bahkan, hal ini sejalan dengan misi keempat RSUD Bontang, yakni menjadi rumah sakit sayang ibu dan anak. 

"Semoga RSUD Bontang tetap mendapat kepercayaan dari masyarakat, untuk terus  memberikan pelayanan terbaik," tandasnya.




TINGGALKAN KOMENTAR