•   09 May 2024 -

Info Loker untuk 132 Orang, Penempatan Pabrik 2 PT PKT

Bontang - M Rifki
15 Desember 2022
Info Loker untuk 132 Orang, Penempatan Pabrik 2 PT PKT Ilustrasi pabrik 2 PT PKT Bontang/ Ist- Klik Kaltim.

KLIKKALTIM.COM - PT Erda Indah membuka lowongan kerja sebanyak 132 orang untuk posisi General Worker dan Unloading Catalys Pabrik 2.

Mereka nantinya ditempatkan dalam pengerjaan Turn Around (TA) Pabrik 2 PT Pupuk Kaltim. Adapun kriteria calon pelamar diantaranya, berjenis kelamin laki-laki, berusia minimal 21 tahun dan maksimal 45 tahun. Berpendidikan minimal SMA sederajat. 

Persyaratan yang dibutuhkan calon pelamar meliputi, surat lamatan kerja, fotokopi ijazah terakhir, fotokopi KTP Bontang, foto kopi kartu kuning AK-1, surat pengalaman kerja di bidang TA, dan fotokopi sertifikat vaksin dosis tiga. 

Pelamar wajib menjadikan satu tempat berkas di dalam map berwarna hijau. Berkas paling lambat diantarkan pada Senin (19/12/2022). 

Mengkonfirmasi hal itu, Kepala Disnaker Bontang Abdu Safa Muha menyambut baik banyaknya permintaan lowongan kerja. 

Yang perlu dicatat. Para pelamar yang dinyatakan lolos tahap selanjutnya agar melampirkan berkas seperti SKCK, dan pas foto 4X6 sebanyak tiga lembar. 

"Terakhir dikumoul Senin depan. Kami buka pelayanan buka hari Sabtu besok sampai pukul 12.00 WITA," terang Abdu Safa Muha.




TINGGALKAN KOMENTAR