•   27 April 2024 -

Segera Beroperasi, Bioskop XXI di Bontang Citimall Buka Loker untuk 15 Orang

Bontang - M Rifki
04 September 2023
Segera Beroperasi, Bioskop XXI di Bontang Citimall Buka Loker untuk 15 Orang Studio Bioskop XXI di Indonesia/ Ist-Klik Kaltim. 

KLIKKALTIM.COM - PT Nusantara Sejahtera Raya atau Cinema XXI Bontang Citimall membuka lowongan kerja untuk 15 orang. 

Mereka akan dibagi menjadi beberapa posisi. Pertama ialah Cafe Cashier membutuhkan pekerja sebanyak 4 orang. 

Kualifikasi diantaranya, berusia maksimal 25 tahun, berjenis kelamin laki-laki atau perempuan, berpendidikan minimal SMA Sederajat, tinggi minimal 160 centimeter, berpenampilan menarik, dan mampu mengoperasikan Microsoft Office. 

Posisi kedua ialah Cafe Commis sebanyak dua orang. Kualifikasinya, berjenis kelamin laki-laki atau perempuan, berpendidikan minimal SMA Sederajat, tinggi minimal 160 centimeter, berpengalaman minimal 1 tahun, dan mampu bekerja secara tim. 

Posisi ketiga ialah Guide Ticketing sebanyak empat orang. Pelamar harus bejenis kelamin perempuan, memiliki tinggi badan 163 centimeter, mampu mengoperasikan Microsoft Office, berpenampilan menarik, dan mampu bekerja secara tim. 

Posisi keempat Mixologist membutuhkan sebanyak dua pekerja. Kualifikasinya berusia maksimal 25 tahun, berjenis kelamin laki-laki atau perempuan, berpendidikan minimal SMA Sederajat, tinggi minimal 160 centimeter, berpenampilan menarik, dan mampu mengoperasikan Microsoft Office. 

Posisi kelima ialah Technical sebanyak 3 orang. Kualaifikasi berusia maksimal 25 tahun, pelamar wajib laki-laki, pendidikan terakhir ialah teknik jaringan komputer, elektro, dan mesin pendingin. 

Kepala Disnaker Bomtang Abdu Safa Muha mengatakan, untuk lamaran menggunakan via online. Dimana setiap pelamar bisa mengakses lamaran melalui laman s.id/disnaker_bontang.

Untuk syarat administrasi diantaranya, surat lamaran kerja, curiculum vitae, ijazah terakhir, KTP Bontang, kartu kuning AK-1, dan surat pengalaman kerja. 

"Silahkan akses lamannya. Paling lambat lamaran diuploud pada Rahu (6/9/2023) mendatang," kata Abdu Safa Muha.




TINGGALKAN KOMENTAR