•   20 April 2024 -

Pupuk Indonesia Segera Bangun Pabrik NPK di Bontang, Kapastitas 100 Ribu Ton Per Tahun

Bisnis - Redaksi
14 Maret 2023
Pupuk Indonesia Segera Bangun Pabrik NPK di Bontang, Kapastitas 100 Ribu Ton Per Tahun Ilustrasi pabrik NPK. (ist)

KLIKKALTIM - PT Pupuk Indonesia (Persero) berencana membangun dua pabrik NPK dalam waktu dekat. Lokasi pembangunan ada di dua wilayah, Bontang Kalimantan Timur dan Cikampek, Jawa Barat.

"Dalam waktu dekat akan bangun dua di Cikampek dan Bontang untuk pupuk NPK, NPK nitrat based," ujar SVP Corporate Secretary PT Pupuk Indonesia (Persero) Wijaya Laksana  di Kementerian BUMN, Jakarta, Senin (13/3).

Pembangunan pabrik NPK di Bontang dan pabrik NPK di Cikampek itu untuk meningkatkan kapasitas produksi. Meski demikian, Ia belum mengungkapkan detail kapan waktu pembangunan dimulai dan berapa anggaran yang disiapkan.

Baca juga: Cegah Timbul Kepanikan saat Pra Uji Coba Pabrik Bahan Peledak di Bontang, Kelurahan Minta Sosialisasi

Kendati demkian, Wijaya menyebut kedua pabrik itu nantinya masing-masing akan memiliki kapasitas produksi sebesar 100 ribu ton per tahun.

Tak hanya untuk pupuk NPK, Wijaya juga mengatakan ke depannya Pupuk Indonesia juga akan membangun pabrik baru untuk pupuk urea. Adapun pabrik baru itu rencananya akan dibangun di Palembang, Sumatera Selatan dan di Papua Barat.

"Golnya itu bukan semata-mata (meningkatkan) kapasitas, tapi mengefisiensikan gas. Pabrik makin tua makin boros gas," imbuh Wijaya.

Anak perusahaan Pupuk Indonesia, PT Pupuk Iskandar Muda (PT PIM), sebelumnya juga telah membangun pabrik pupuk NPK di Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Arun, Lhoksumawe, Aceh senilai Rp1,7 triliun.

Baca juga: Rekind dan KPI Sepakat Bangun Pabrik CO2 Cair Kapasitas 50 Ribu Ton di Bontang

Baca juga: Komisioning Pabrik Amonium Nitrat Bontang Dijadwalkan Februari 2023

Direktur Utama Pupuk Indonesia Bakir Pasaman mengungkapkan nilai investasi sekitar Rp1,7 triliun itu meliputi pembangunan pabrik dan fasilitas pendukungnya seperti dermaga, gudang, dan lain-lain.

Ia mengatakan pabrik tersebut berkapasitas 500 ribu ton per tahun dan akan menambah produksi nasional hingga 3,5 juta ton per tahun.

"Kehadiran pabrik NPK PIM menambah produksi NPK Pupuk Indonesia Grup menjadi sekitar 3,5 juta ton per tahun," kata Bakir dalam keterangan tertulis, Senin (13/2) lalu.

Menurutnya, produk pupuk dari pabrik NPK PIM ini dapat membantu memenuhi kebutuhan pupuk di wilayah Sumatra Bagian Utara (Sumbagut) dan Aceh, termasuk juga untuk kebutuhan pupuk non-subsidi.

Baca juga: Mulai Operasi 2023, PT KAN Bakal Serap Ratusan Pekerja

Baca juga : PKT Siap Garap Pasar Amonium Nitrat, Target Produksi 75 Ribu Ton untuk Bantu Kurangi Impor




TINGGALKAN KOMENTAR