•   25 April 2024 -

QQ KTV Samarinda Siap Patuhi Larangan Operasi Saat Ramadan

Bisnis - Sofyan
20 Mei 2017
QQ KTV Samarinda Siap Patuhi Larangan Operasi Saat Ramadan Manajer Operasional QQ Karaoke TV Samarinda, Arifin (Foto: KLIK)

KLIKKALTIM.COM - Manajemen QQ Karaoke TV di Jalan Imam Bonjol, Samarinda, Kalimantan Timur (Kaltim) berkomitmen mematuhi larangan beroperasi untuk tempat hiburan malam (THM) selama Ramadan.

Bahkan, Arifin selaku Manajer Operasional menyambut positif jika dalam waktu dekat Pemerintah Kota (Pemkot) Samarinda mengeluarkan surat edaran yang mengatur tentang waktu penutupan serta waktu beroperasinya kembali THM di Kota Tepian.

"Memang sampai saat ini belum mengantongi edarannya. Tapi kalau sudah terbit, kami siap patuhi aturan tersebut," ujar Arifin kepada KlikSamarinda, Sabtu 20 Mei 2017.

"Kalau tahun lalu, sepekan sebelum puasa sudah terima suratnya dan kami pun bisa siap-siap melakukan penutupan," lanjutnya

Menurut pengusaha muda tersebut, penerbitan surat edaran lebih cepat akan lebih memudahkan pihak manajamen beserta karyawannya dalam melakukan persiapan penutupan.

"Jadi mengatur itu perlu waktu juga. Tapi, intinya kami sifatbya hanya menunggu saja surat edaran itu keluar dulu," sebutnya.

Ia juga menjelaskan, tak beroperasinya QQ KTV untuk satu bulan ke depan, menjadi kesempatan bagi pegawai untuk berlibur. Di sisi lain, pihak manajemen dapat memanfaatkan waktu untuk melakukan sejumlah perbaikan.

"Ya, kami akan lakukan perbaikan, baik kecil maupun dengan skala besar. Tapi tahun ini mungkin perawatan biasa saja," terangnya. (*)




TINGGALKAN KOMENTAR