•   25 April 2024 -

Diminta Jokowi Tumbuhkan Kepercayaan Global, Peserta Munas HIPMI Malah Berantem

Regional - Redaksi
21 November 2022
Diminta Jokowi Tumbuhkan Kepercayaan Global, Peserta Munas HIPMI Malah Berantem Munas HIPMI ricuh.

KLIKKALTIM - Musyawarah Nasional Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (Munas HIPMI) yang digelar di Solo diwarnai kericuhan hingga adu jotos antar peserta Munas.

Padahal, pembukaan Munas HIPMI dilakukan langsung oleh Presiden Jokowi. Bahkan, Presiden mengingatkan pentingnya kepercayaan di hadapan para pengusaha muda tersebut.

"Apa yang saya ingatkan bahwa itu sebuah kepercayaan yang tidak mudah kita peroleh. Kepercayaan, kalau kita menjadi pengusaha, yang kita bangun adalah kepercayaan orang terhadap kita," kata Jokowi dalam pembukaan Munas HIPMi di Solo pada Senin (21/11/2022) lalu.

Jokowi menegaskan, membangun kepercayaan internasional, global, dan negara lainnya terhadap bangsa ini adalah bukan hal yang mudah.

"Kenapa negara lain global percaya kepada negara kita, karena memang kita bisa dipercaya dan kongkrit riil. Menyajikan angka-angka ekonomi kita bagus di antara negara-negara G20 kita termasuk yang terbaik. Hal ini, membangun kepercayaan dari sana," kata Jokowi. 

"Jadi kita harus meningkatkan, mempertahankan hal-hal angka-angka yang baik inflasi maupun pertumbuhan ekonomi kita harus dijaga dan terus ditingkatkan, hal itu kerja keras dari para pengusaha yang tergabung anggota HIPMI yang ada di hadapan saya," sambungnya.

Diwartakan sebelumnya, video pertikaian antara anggota Munas HIPMI viral di media sosial. Dalam video yang beredar, peserta Munas HIPMI terlihat saling adu jotos satu sama lain hingga ada yang mencoba melerai.

Dalam video yang beredar, tidak hanya bertengkar, para peserta Munas HIPMI juga saling lempar benda di sekitarnya ke peserta lain.

Mengutip dari sejumlah sumber, kerusuhan diduga disebabkan oleh perbedaan pendapat terkait mekanisme persidangan.

Pada Senin (21/11/2022) lalu ketua Organizing Comitee (OC) Munas Hipmi M Alfi Affandi menyebut, Munas yang digelar di Hotel Alila Solo pada 21 hingga 23 November tersebut terlaksana berkat dukungan Gibran.




TINGGALKAN KOMENTAR