•   17 April 2024 -

Pansus Perusda DPRD Kaltim untuk Perusda yang Profesional

DPRD Kaltim - Yoyok S
31 Desember 2019
Pansus Perusda DPRD Kaltim untuk Perusda yang Profesional Komisi II, DPRD Kaltim, Sutomo Jabir (kanan) dan Akhmad Reza Fachlevi (Foto : Ist)
KLIKKALTIM.com - Perusahaan daerah (Perusda) di Kaltim terbilang tidak sedang baik - baik saja. Sebagai fungsi pengawasan ekonomi dan kesejahteraan, sedari awal kinerja DPRD Kaltim dilantik beberapa bulan lalu, Komisi II cukup menyoroti kinerja Perusda yang dianggap belum maksimal dibeberapa sektor seperti pertanian dan lain-lain.
 
Bahkan, wacana tak lagi disubsidi pemerintah mengemuka tatkala Komisi II menemukan data neraca keuangan sebagian besar perusda yang dianggap negatif. 
 
Rencana Pansus Perusda menjadi sangat penting lantaran dengan wacana pemanggilan Direksi Perusda yang bermasalah dapat menemukan letak kelemahan kinerja Perusda secara komperhensif.
 
Dengan begitu, pada tahun selanjutnya kinerja Perusda diharapkan mampu menjadi profesional dan sanggup memberikan kontribusi bagi pembangunan daerah.
 
Anggota DPRD Komisi II dari Fraksi PKB, Sutomo Jabir menegaskan, perlunya pembentukan Pansus dalam menyelesaikan masalah yang ada pada perusda.
 
"Masalah pada Perusda inikan bukan semata-mata soal penyertaan modal dan kontribusi tapi fenomena rangkap jabatan itu sendiri merupakan hal yang harus dituntaskan," tegasnya.
 
Fenomena rangkap jabatan yang terjadi pada maskapai Garuda Indonesia jangan menular pada Perusda yang ada di Kaltim.
 
"Masa harus terjangkit sama penyakit rangkap jabatan pada maskapai plat merah tersebut sih, ayolah kita kelola Perusda yang kita miliki ini dengan profesional guna mensejahterakan rakyat Kaltim serta menuju Kaltim yang berdaulat sesuai dengan visi Pemprov Kaltim," terangnya. (adv)
 



TINGGALKAN KOMENTAR